Cara Transfer di ATM Bank Mandiri ke BRI

Transfer uang dari Mandiri ke BRI di ATM merupakan salah satu alternatif yang dapat dilakukan oleh seseorang, cara nya juga cukup mudah.

Anjungan Tunai Mandiri (ATM) selain dapat digunakan untuk cek saldo, penarikan, pembayaran, isi ulang (pulsa, token listrik) dapat juga digunakan untuk transfer uang.

Transfer uang melalui ATM bukan hanya dapat digunakan untuk sesama rekening bank, namun juga dapat digunakan ke rekening bank lain.

Biayasanya kebutuhan transfer ini dilakukan karena berbagai alasan seperti kirim uang ke orang tua, sanak keluarga, pembayaran belanjaan online sampai urusan bisnis lainnya.

Jika anda salah satu yang belum tau cara transfer dengan menggunakan ATM, berikut akan dijelaskan secara lengkap.

Kode Transfer Bank BRI

Jika transfer sesama rekening melalui ATM maka dapat dilakukan tanpa embel-embel tertentu.

Namun jika melakukan kirim uang ke rekening bank lain atau antar bank online, kode bank disini diperlukan.

Seperti saat akan melakukan kirim uang dari Mandiri ke BRI atau sebaliknya.

Kode bank BRI yaitu 002, harus dicantumkan terlebih dahulu baru kemudian nomor rekening tujuan. Sedangkan untuk kode Bank Mandiri yaitu 008.

Cara Transfer dari Mandiri ke BRI di ATM

  • Masukkan kartu ATM
  • Input nomor PIN
  • Pilih Transaksi Lainnya
  • Pilih menu Transfer
  • Pilih Bank Lainnya
  • Input kode bank dan nomor rekening tujuan transfer, tanpa spasi.
  • Input jumlah uang, tekan BENAR
  • Input nomor referensi (bisa dikosongkan) dan pilih BENAR
  • Cek kembali nomor rekening, nama pemilik dan nominal uang, pilih BENAR
  • Transaksi berhasil, simpan struk bukti transfer

Jika langkah-langkah diatas dilakukan dengan benar maka dapat dipastikan transaksi akan berhasil.

Namun jika gagal coba perhatikan sekali lagi apakah kode bank tujuan dan nomor rekening sudah benar?

Biaya Transfer Dari Mandiri ke BRI

Transfer antar bank akan dikenakan potongan Administrasi (ADM) yang besarannya meyesuaikan dengan kebijakan bank yang bersangkutan.

Untuk biaya transfer dari Mandiri ke BRI Menggunakan ATM LINK yaitu dikenakan Rp 4.000,-.

Sedangkan jika menggunakan layanan SMS, Mobile dan Internet banking akan dikenakan potongan sebesar RP 6.500,- setiap transaksi. Baca lebih lengkap mengenai biaya transfer antar bank.

Biaya diatas sewaktu-waktu dapat berubah tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.

Selain dengan menggunakan ATM anda juga dapat melakukan transfer melalui teller bank, sms, mobile dan internet banking (Mandiri Online).

Untuk informasi lebih lanjut dapat mendatangi bank yang bersangkutan atau menghubungi call center.