Cara Transfer BNI ke BCA via SMS, Mobile Banking dan ATM

Cara transfer uang dari rekening BNI ke BCA – Salah satu fitur yang sering digunakan oleh nasabah perbankan yaitu transfer uang.

Transfer uang ini dapat dilakukan baik itu ke sesama bank ataupun antar bank. Tentunya ini semakin memudahkan nasabah yang akan kirim uang dari rekening yang berbeda terlebih lagi saat ini transfer antar bank sering terjadi.

Hal ini karena akhir-akhir ini transaksi jual beli online meningkat, hal ini terjadi karena dengan mudahnya seseorang membeli barang online baik itu melalui marketplace, facebook, Instagram ataupun media sosial lainnya.

Cara Transfer Uang dari BNI ke BCA

Transfer antar bank seperti dari BNI ke BCA umum terjadi. BNI sendiri merupakan salah satu lembaga perbankan milik pemerintah dalam hal ini yaitu masuk ke perusahaa BUMN.

BNI banyak memiliki nasabah dengan produk perbankan yang cukup banyak. Calon nasabah bebas memilih produk simpanan yang diterbitkan oleh BNI.

Nantinya setelah berhasil buka tabungan maka nasabah akan mendapatkan fasilitas seperti buku tabungan, kartu ATM, layanan SMS banking, mobile banking, internet banking dan layanan lainnya.

Transfer dari rekening BNI baik itu ke sesama bank ataupun beda bank dapat dilakukan dengan berbagai metode.

Nasabah BNI dapat melakukan transfer dengan menggunakan mesin ATM, SMS banking, mobile banking dan internet banking.

Baca Juga Cara Setor Tunai Di ATM BNI

Transfer via ATM BNI

Transaksi perbankan menggunakan ATM merupakan salah satu transaksi yang sering terjadi, hal ini mengingat caranya yang cukup mudah dan dapat dilakukan kapan saja.

Salah satu transaksi di ATM yaitu transfer ke bank lain. Untuk transfer ke bank lain memerlukan kode transfer. Kode transfer tiap bank berbeda-beda, jadi saat memasukan kode bank harus diperhatikan kebenarannya untuk menghindari gagal transaksi.

Jika akan kirim uang dari BNI ke BCA maka memerlukan kode bank BCA, untuk kode Bank BCA yaitu 014. Berikut ini cara transfer dari BNI ke BCA melalui ATM:

  1. Datangi mesin ATM terdekat
  2. Masukkan kartu ATM BNI ke mesin ATM
  3. Tekan Bahasa Indonesia
  4. Input PIN ATM dengan benar
  5. Tekan menu Transaksi Lainnya
  6. Tekan menu Transfer
  7. Tekan menu Dari Rekening Tabungan
  8. Tekan menu Ke Rek. Bank Lain
  9. Input kode transfer bank BCA 014 dan nomor rekening tujuan transfer dilanjutkan dengan teken Benar
  10. Masukkan jumlah uang yang akan di transfer, teken Benar jika suda sesuai
  11. Selanjutnya yaitu teken YA untuk proses selanjuntya
  12. Proses transfer berlangsung jika sudah selesai struk bukti transfer akan keluar dari mesin ATM

Nah, untuk ketiga cara dibawah ini nasabah BNI harus terdaftar dilayanan SMS banking, mobile banking dan internet banking.

Pendaftarannya dapat dilakukan melalui mesin ATM, tapi untuk lebih mudahnya lakukan pendaftaran melalui Customer Service di kantor cabang.

Dengan melakukan registrasi di kantor cabang nantinya layanan tersebut dapat digunakan untuk transaksi finansial (transfer, pembelain, isi ulang pulsa, dll).

Transfer via BNI SMS Banking

  1. Buka aplikasi perpesanan (SMS) di ponsel
  2. Dilanjutkan dengan mengetikan format sms banking yaitu TRANSFERANTARBANKKode Bank+No Rek TujuanNominal#Kode Referensi#
    a. Contoh : TRANSFER ANTARBANK 01485637927642 100000##
  3. Kirim format SMS banking tersebut ke nomor 3346
  4. Selanjutnya akan ada pesan balasan SMS banking untuk konfirmasi yang meminta PIN SMS Banking. Balas dengan mencatumkan PIN SMS Banking yang diminta
  5. Jika transaksi berhasil, aka nada pesan balasan yang menginformasikan mengenai transfer dana tersebut

Transfer via BNI Mobile Banking

  1. Buka aplikasi BNI mobile banking yang terdapat di ponsel
  2. Login dengan memasukkan USER ID dan MPIN
  3. Setelah berhasil masuk pilih menu Transfer
  4. Pilih menu Antar Bank dan pilih Input Baru
  5. Pilih BCA pada menu Bank Tujuan
  6. Input nomor rekening tujuan transfer
  7. Masukkan nama rekening tujuan di menu Nama Singkat
  8. Masukkan jumlah uang yang akan di transfer pada Kolom Nominal. Pada kolom berita bisa di kosongkan atau diisi sesuai dengan keterangan yang diinginkan
  9. Pilih menu Lanjutkan untuk melanjutkan proses selanjutnya
  10. Layar ponsel akan menampilkan detail informasi transfer mulai dari nama tujuan transfer, nomor rekening dan nominal yang akan di transfer
  11. Masukkan password BNI Mobile Banking jika informasi tersebut sudah benar dilanjurkan dengan pilih menu Lanjut
  12. Transaksi berhasil dan akan mendapatkan notifikasi mengenai informasi transfer tersebut. Simpan bukti transfer tersebut

Transfer via BNI Internet Banking

  1. Buka browser internet seperti Opera Mini, Mozilla Firefok atau Google Chrome
  2. Masuk ke halaman BNI internet banking di https://ibank.bni.co.id/
  3. Login dengan memasukkan User ID, Password dan karakter yang diminta di halaman tersebut, lalu klik Login
  4. Setelah berhasil masukk nantinya dapat digunakan untuk transaksi perbankan salah satunya yaitu transfer ke rekening BCA ataupun bank lainnya
  5. Pastikkan setelah selesai transaksi ke luar (Log out) dari layanan tersebut

Biaya Transfer ke Bank Lain

Saat kamu transfer ke sesama bank tidak akan dikenakan biaya sedikitpun, namun berbeda saat transfer ke bank lain.

Transfer ke bank lain dari BNI seperti ke BCA, Mandiri, BRI, Danamon dan bank lainnya akan dikenakan biaya sebesar Rp 6.500 setiap kali transaksi.

Jika kamu menggunakan SMS banking ada biaya tambahan lainya yaitu biaya kirim dan terima SMS. Untuk besaran biaya SMS sesuai dengan kebijakan dari pihak provider yang kamu gunakan.

Jadi pastikan lagi saat transfer menggunakan SMS banking memiliki pulsa yang cukup. Selain itu pastikan saldo dalam rekening cukup (melebihi batas saldo minimal bank BNI) saat akan transfer uang.

Untuk informasi lebih lanjut dapat datang langsung ke kantor cabang BNI terdekat atau hubungi call center BNI di nomor 1500046.

Leave a Comment